Hubungan Faktor Kepercayaan Diri dengan Perilaku Bullying pada Remaja Di SMP Negeri 5 Samarinda

Authors

  • Riski Novilia Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Arief Budiman

Keywords:

Kepercayaan Diri, Perilaku Bullying, Remaja

Abstract

Tujuan studi: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepercayaan diri dengan perilaku bullying pada remaja di SMP Negeri 5 Samarinda.

Metodologi: Jenis penelitian ini adalah kuantitatif korelasi dengan menggunakan metode penelitian deskriptif korelasi dan dengan pendekatan cross sectional. Sampel pada penelitian ini yaitu 181 siswa dan siswi dengan menggunakan teknik Simple Random Sampling. Instrumen pada penelitian ini berupa kuesioner. Uji dalam analisis bivariat adalah dengan uji Rank Spearman.

Hasil: Hasil penelitian ini yaitu terdapat hubungan antara faktor kepercayaan diri dengan perilaku bullying didapatkan nilai signifikansi atau Sig.(2 talled) sebesar 0,000 dan juga diperoleh angka koefisien korelasi sebesar -0,360 atau lemah dan tidak searah.

Manfaat: Penelitian ini diharapkan dapat menambah informasi, wawasan dan pengetahuan kepada peneliti lain, bagi institusi, bagi sekolah dan bagi anak remaja mengenai pengaruh bullying terhadap kepercayaan diri.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-08-26