PENGARUH JUMLAH ASET TERHADAP UTANG PADA PERUSAHAAN LQ 45 YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN 2018-2019

Authors

  • Resti Windarti UMKT
  • Fandi Kharisma

Keywords:

Jumlah Aset, Utang. Laporan Keuangan Perusahaan LQ 45

Abstract

Tujuan studi: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah ada pengaruh positif yang signifikan antara jumlah aset/terhadap utang pada perusahaan LQ45 yang terdaftar di BEI Periode Tahun 2018-2019.

Metodologi: Penelitian ini menggunakan data sekunder dalam bentuk laporan keuangan Perusahaan dalam Indeks LQ45 meliputi laporan Aset, dan Hutang yang diperlukan selama kurun waktu 2 tahun (2018 - 2019),

Hasil: Penelitian ini menggunakan beberapa uji seperti uji asumsi klasik yang didalamnya terdapat uji normalitas, uji
heteroscedasticity dan uji autokorelasi. Selanjutkan dilakukan uji regresi linier sederhana, analisis korelasi dan determinasi terakhir dilakukan uji parsial (uji t) yang mana hasil dari pengujian tersebut menunjukan bahwa ada pengaruh positif yang signifikan antara jumlah aset terhadap utang pada perusahaan LQ45.

Manfaat: Penelitian ini dapat digunakan investor dipasar modal sebagai bahan untuk mempertimbangkan apakah dana yang dimiliki investor dapat berkembang jika diluncurkan kepada beberapa perusahaan yang terdaftar di LQ 45. Dengan menilai dari jumlah aset yang dimiliki perusahaan apakah memilih perusahaan yang memiliki jumlah aset yang besar tetapi dibiayai oleh hutang atau memilih perusahaan yang memiliki aset yang besar tetapi tidak seluruhnya dibiayai hutang namun dengan cara memaksimalkan biaya-biaya yang dibutuhkan perusahaan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-04-28

Most read articles by the same author(s)

> >>