Literature Review: Hubungan Kontrol Diri Terhadap Kecanduan Smartphone Pada Remaja
Keywords:
Kontrol Diri, Kecanduan Smartphone, RemajaAbstract
Tujuan Studi : Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kontrol diri terhadap kecanduan smartphone pada remaja.
Metodologi : Penelitian ini merupakan penelitian literature review. Literature review merupakan metode yang mengidentifikasi, menilai, dan menginterpretasikan seluruh temuan-temuan pada suatu topik penelitian, untuk menjawab penelitian yang ditetapkan.
Hasil : Berdasarkan hasil literature review bahwa terdapat hubungan negativ antara kontrol diri dengan kecanduan smartphone pada remaja. Yang artinya, semakin tinggi kontrol diri pada individu maka kecanduan smartphone pada individu semakin rendah, begitupun sebaliknya, semakin rendah kontrol diri pada individu maka kecanduan smartphone pada individu semakin tinggi.
Manfaat : Hasil penelitian ini dapat memberikan masukan dan informasi kepada remaja agar lebih mampu mengontrol diri agar tidak menjadi kecanduan smartphone.