Hubungan Akreditasi terhadap Kualitas Pelayanan di PUSKESMAS Pasundan Samarinda

Authors

  • M Nurcholis Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Enok Sureskiarti

Keywords:

Akreditasi PUSKESMAS, Kualitas Pelayanan, PUSKESMAS

Abstract

Tujuan studi: Berdasarkan kebutuhan dan harapan sebuah fasilitas pelayanan kesehatan yang berkualitas, diperlukan sebuah penilaian terhadap keberhasilan PUSKESMAS. Penilaian dilakukan secara internal  serta eksternal untuk menjamin mutu dan peningkatan kualitas pelayanan salah satunya yaitu dengan akreditasi. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan akreditasi terhadap kualitas pelayanan  di PUSKESMAS Pasundan Samarinda.

Metodologi: Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan di PUSKESMAS Pasundan Samarinda. Sampel dalam penelitan ini sebanyak 96 responden dengan menggunakan tehnik sampel consecutive sampling.Pengumpulan data menggunakan kuisioner.Data dianalisis menggunakan SPSS 22.0.

Hasil: Hasil penelitian menunjukkan dari53 responden didapatkan 36 responden (67.9 %)  menilai akreditasi PUSKESMAS sudah sesuai dengan kualitas pelayanan PUSKESMAS baik dan 17 responden (32.1 %) kualitas pelayanan kurang baik, sedangkan dari 43 responden terdapat 26 responden (60.5 %) menilai akreditasi PUSKESMAS kurang sesuai namun kualitas pelayanan baik dan 17 responden (39.5 %) menilai kualitas pelayanan kurang baik. Uji Chi Square diperoleh p-value sebesar 0.584>α (0.05).Sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara akreditasi terhadap kualitas pelayanan.

Manfaat: Menjadi bahan referensi pengembangan ilmu keperawatan, terutama dalam bidang manajemen keperawatan untuk mengetahui hubungan antara akreditasi terhadap kualitas pelayanan di PUSKESMAS.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-08-28

Most read articles by the same author(s)

> >>