Analisis Modal Kerja dan Pengelolaan Keuangan Terhadap Pendapatan UMKM (Studi Kasus UMKM Bengkel Araya Motor Di Samarinda)

Authors

  • Yoga Prasetiya Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Rinda Sandayani Karhab

Keywords:

Modal Kerja, Pengelolaan Keuangan, Pendapatan

Abstract

ABSTRAK

Tujuan studi: Studi ini memiliki tujuan mengetahui dan menganalisis pengaruh modal kerja dan pengelolaan keuangan terhadap pendapatan keuangan UMKM.

Metodologi: Data penelitian diperoleh dari proses wawancara serta ditunjang oleh data primer dan sekunder yang didapatkan dari pemilik UMKM. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan. Penelitian tindakan adalah penelitian terapan yang berfokus pada tindakan tertentu. Penelitian tindakan layaknya penelitian kombinasi yang memakai teknik pengumpulan data kuantitatif atau kombinasi keduanya.

Hasil: Hasil dari penelitian menunjukan bahwa adanya pengaruh modal kerja yang positif serta signifikan terhadap pendapatan, pengelolaan keuangan berpengaruh positif serta signifikan terhadap pendapatan serta secara simultan/bersama sama modal kerja dan pengelolaan keuangan berpengaruh positif serta signifikan terhadap pendapatan.

Manfaat: Hasil dari studi ini diharapkan dijadikan masukan bagi Bengkel Araya Motor Samarinda di dalam mengambil keputusan terkait modal kerja dan pengelolaan keuangan pada masa yang akan datang.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-12-24

Most read articles by the same author(s)