Analisis Pengaruh Arus Kas terhadap Kinerja Keuangan pada Bank Pemerintah yang Terdaftar diBursa Efek Indonesia
Keywords:
Arus kas Operasi, Arus kas Investasi, Arus kas Pendanaan, NPMAbstract
Tujuan studi: Untuk mengetahui apakah arus kas baik secara parsial maupun simultan berpengaruh terhadap NPM pada Bank Pemerintah yang terdaftar dibursa efek indonesia tahun 2008-2017.
Metodologi: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, Dalam penelitian ini penulis memakai jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian deskriptif ialah dengan menghimpun data, dirangkap, diinterprestasikan dan dianalisis sehingga memberikan keputusan yang jelas dan objektif terhadap masalah yang ada
Hasil: Penelitian menunjukkan bahwa arus kas yang terdiri dari arus kas operasi, arus kas investasi dan arus kas pendanaan secara simultan tidak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap NPM. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa variabel arus kas operasi, arus kas investasi dan arus kas pendanaan tidak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap NPM.
Manfaat: Perusahaan harus mampu mengatur dan memanfaatkan kasnya dengan sebaik mungkin, supaya tidak terjadi ketidakefektifan kas yang dapat menyebabkan laba berkurang. Dengan adannya uraian dan penelitian sebelumnya, maka sebuah tema yang menarik untuk dijadikan sebagai bahan kajian dalam sebuah penelitian.