Pengaruh Current Ratio Dan Return On Invesment Terhadap Harga Saham Dengan Price Earning Ratio Sebagai Variabel Moderasi
Keywords:
Current Ratio, Return On Invesment, Price Earning Ratio, Harga SahamAbstract
Tujuan studi: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Current Ratio (CR) dan Return On Invesment (ROI) terhadap harga saham dengan Price Earning Ratio (PER) sebagai variabel moderasi.
Metodologi: Pada penelitian ini penulis menggunakan saham pada perusahaan sektor industri barang konsumsi yang tercatat di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 21 perusahaan. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variabel Current Ratio (CR) dan Return On Invesment (ROI) sebagai variabel Independen; harga saham sebagai variabel dependen; serta Price Earning Ratio (PER) sebagai variabel moderasi. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dan Moderated Regression Analysis (MRA).
Hasil: hasil penelitian menunjukan bahwa Current Ratio (CR) berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap harga saham dan Return On Invesment (ROI) berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga sahan. Pada Moderated Regression Analysis (MRA), Price Earning Ratio (PER) memoderaasi hubungan antara Current Ratio (CR) dan Return On Invesment (ROI) terhadap harga saham.
Manfaat: Secara Teoristis, Memberikan bukti empiris tentang pengaruh Current Ratio (CR)dan Return On Invesment (ROI) terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.