Hubungan Pikiran Otomatis Negatif dengan Depresi pada Siswa Sekolah Menengah Atas dan Kejuruan

Authors

  • Dwi Yuda Riva'i Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Mukhripah Damaiyanti

Keywords:

pikiran negatif, depresi

Abstract

Tujuan studi: Untuk mengetahui hubungan pikiran otomatis negatif dengan depresi pada siswa sekolah menengah atas.

Metodologi: Desain penelitian deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Pengambilan data April - Mei 2019. Berdasarkan rumus Daniel didapatkan jumlah sampel 575 siswa SMA dan SMK di Kota Samarinda usia 14 -19 tahun, direkrut dengan teknik Cluster Stratified Random Sampling. Alat ukur yang digunakan dalam peneltian ini adalah Negative Automatic Thoughts (ATQ) dan Center for Epidemiological Study Depression (CES-D). Analisa statistik menggunakan Spearman Rho.

Hasil: Hasil analisa uji statistik didapatkan nilai hubungan pikiran otomatis negatif dengan depresi pada siswa sekolah menengah atas yaitu rs = 0.94 yang artinya menunjukkan korelasi positif (hubungan dari kedua variabel searah), dimana semakin rendah pikiran negatif yang dialami remaja maka akan semakin kecil berpengaruh dengan depresi ataupun sebaliknya dan p-value = (0.025< 0,05) yang menunjukkan bahwa terdapat korelasi antara hubungan pikiran otomatis negatif dengan depresi pada siswa menengah atas.

Manfaat:  Penelitian ini diharapkan dapat sebagai wawasan dan pengalaman dalam mengembangkan pengetahuan dalam ilmu keperawatan jiwa seperti mengadakan bimbingan konseling untuk remaja, menjadi referensi bagi mahasiswa keperawatan Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, dapat menambah informasi tentang masalah apa yang sedang dialami oleh remaja sehingga memiliki pikiran negatif terutama pada siswa sekolah menengah atas, dan menjadi acuan untuk mengetahui adanya depresi dimana bisa terjadi di sekitar lingkungan tempat tinggal atau bahkan di rumah sehingga diharapkan para orang tua dapat memberikan pengawasan dan menjaga komunikasi yang baik dan benar terhadap keluarganya.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-08-31

Most read articles by the same author(s)

> >>