Hubungan Model Praktik Keperawatan Profesional terhadap Pengendalian Mutu Keperawatan di Unit Pelayanan Kesehatan: Literature Review

Authors

  • Monica melinia f Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Enok Sureskiarti

Keywords:

Model Praktik Keperawatan Profesional, Pengendalian Mutu, Unit Pelayanan Kesehatan

Abstract

Latar Belakang: Kegiatan manajemen keperawatan pada  konsep manajemen secara umum dengan melalui perencanaan, pengorganisaisan, pengarahan, dan pengontrolan (pengawasan dan evaluasi). Pada seorang perawat manajer  yang melaksanakan fungsi manajemen ini untuk memudahkan para perawat memberikan asuhan keperawatan kepada pasien, pada pembahasan kali ini berfokus pada fungsi manajemen Pengorganisasian Fungsi pengorganisasian mengacu pada metode asuhan keperawatan yaitu dengan penerapan Model Praktik Keperawatan Profesional yang di laksanakaan agar dalam keperawatan di gunakan secara efektif dan efisien. Pengendalian Mutu atau biasa disebut dengan Quality Control (QC) merupakan proses yang intinya sebagai peninjau suatu kualitas dari semua yang terikut  dalam  kegiatan produksi, terdapat 3 aspek yang mencakup Pengendalian mutu

Tujuan studi: Untuk mengetahui Hubungan Model Praktik Keperawatan Profesional terhadap pengendalian mutu keperawatan di unit pelayanan kesehatan.

Metodologi: Penelitian ini menggunakan studi Literature Review  dengan pencarian jurnal mengggunakan Google schoolar,Pubmed,dan research gate dengan menggunakan 10 jurnal internasional dan 6 jurnal nasional yang sesuai dengan kriteria inklusi dan total responden yang di dapat sebanyak 1.430.

Hasil: Hasil dari pembahasan analisis Literature review dalam penerapan Model Praktik Keperawatan Profesional sebaiknya pihak dari instansi perlu melakukan evaluasi mulai dari awal pada tahap pemula mengenai kegiatan dalam pelayanan untuk mengetahui apakah masih ada proses keperawatan yang terlewatkan,Agar  penerapan MPKP yang di harapkan terencana dan dapat terpenuhi dari segala prosesnya untuk tingkat kedepannya.

Manfaat: Hasil dari penelitian ini di harapkan pada setiap pelayanan kesehatan agar dapat melakukan tindak lanjut terkait evaluasi dari penerapan MPKP dengan tujuan pencapaian penerapan MPKP pada pelayan kesehatan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-08-25

Most read articles by the same author(s)

> >>