Hubungan Antara Faktor Sosial Ekonomi Orang Tua Dengan Pembentukan Karakter Berbasis Islami Pada Remaja Di FAKES UMKT

Authors

  • Sinta Sindika Intan Soleha Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Rusni Masnina Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur

Keywords:

Karakter, Sosial ekonomi orang tua, Remaja

Abstract

Tujuan studi: Untuk mengetahui Hubungan Sosial Ekonomi Orang Tua yang berhubungan dengan Pembentukan Karakter Berbasis islami pada remaja di Fakultas Kesehatan dan Farmasi di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur.

Metodologi: Metode yang digunakan kuantitatif , desain yang dipakai cross sectional. Ada dua analisa data yang akan dilakukan yaitu univariat dan bivariat (Chi Square). Populasi adalah remaja di Fakultas Kesehatan dan Farmasi di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur sebanyak 603 mahasiswa. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 241 responden. Sampel tersebut diambil menggunakan teknik proportionate stratified random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner.

Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan pada usia remaja 20 tahun sebanyak 121 mahasiswa (50,2%), pada jenis kelamin terbanyak yaitu perempuan sebanyak 193 mahasiswa (80,1%), pada program studi terbanyak yaitu s1 kesehatan masyarakat dengan jumlah 68 mahasiswa (28,2%) pada karakter islami menunjukkan total karakter islami yang baik sebanyak 123 responden (51,0%) sedangkan responden dengan sosial ekonomi orang tua baik sebanyak 156 responden (64,7%). Secara statistik ada nya hubungan yang signifikan (bermakna) dengan nilai significance p-value 0,011 < 0,05. Berdasarkan hasil uji disimpulkan Adanya Hubungan Faktor Sosial Ekonomi Orang Tua dengan Pembentukan Karakter Berbasis Islami.

Manfaat: Dengan meningkatkan pemahaman tentang pembentukan karakter islami, khususnya pada remaja.

 

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-12-29

Most read articles by the same author(s)

> >>