Hubungan Tingkat Pengetahuan tentang Diabetes Melitus dengan Kadar Gula Darah pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 : Literatur Review

Authors

  • Ike Wahyuni Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur
  • Taufik Septiawan

Keywords:

Tingkat Pengetahuan, Kadar Gula Darah, Diabetes Mellitus Tipe 2

Abstract

Tujuan studi: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang diabetes mellitus dengan kadar gula darah pada pasien diabetes mellitus tipe 2

Metodologi: Penelitian ini menggunakan jenis penelitian literature review dengan rancangan penelitian traditional review. Adapun jumlah jurnal yang ditelaah sebanyak 15 jurnal yang diperoleh dari Google Scholar sebanyak 5 jurnal, EBSCO sebanyak 3 jurnal, Research Gate sebanyak 5 jurnal, dan Science Direct sebanyak 2 jurnal

Hasil: Hasil telaah 15 jurnal dengan berbagai uji hipotesis didapatkan data bahwa, terdapat hubungan bermakna antara tingkat pengetahuan tentang diabetes mellitus dengan kadar gula darah pada pasien diabetes mellitus tipe 2. Tingkat pengetahuan tentang DM sangat erat hubungannya dengan kadar gula darah, apabila tingkat pengetahuan pasien DM terkait DM baik maka gula darah akan cenderung terkontrol.

Manfaat: Menambah pengetahuan, pengalaman dan wawasan, serta bahan dalam penerapan ilmu metode penelitian khususnya yang hubungan tingkat pengetahuan tentang diabetes mellitus dengan kadar gula darah pada pasien diabetes mellitus tipe

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-08-25

Most read articles by the same author(s)

> >>